Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu

Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu - Hallo sahabat pembaca Kumpulan Kisah Misteri Dunia, Pada Artikel yang anda baca saat ini dengan judul Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu, dalam penyusunannya kami telah mempersiapkan artikel ini dengan mengumpulkan referensi bacaan dan sumber-sumber berita terlebih dahulu demi menyajikan isi bacaan yang terbaik dan valid. mudah-mudahan isi postingan Artikel Kisah, yang kami tulis ini dapat memberikan manfaat dan menambah wawasan pembaca. baiklah, selamat menyimaknya.

Judul : Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu
link : Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu

Baca juga


Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu

Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius

Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius

Kasus kematian Clarita Villanueva sudah menjadi legenda masyarakat Manila, dikarenakan teka-teki penyebab kematiannya sampai kini belum berhasil terungkap. Cerita misteri ini berasal dari Negeri Filipina, terjadi pada tahun 1951 di kota Manila. Clarita Villanueva, sebuah nama yang cantik bukan? Ya, itulah nama dari korban dengan kematian akibat gigitan yang sangat misterius. Tidak ada satupun yang bisa mengungkap misteri gigitan Clarita Villanueva karena ia meninggal dengan keadaan yang sangat aneh dan tak bisa dijelaskan secara ilmiah mengapa bisa terjadi demikian.

Rumor mengatakan penyebab kematiannya akibat kerasukan iblis namun banyak juga mengatakan karena makhluk asing alien.

Kematian Misterius Clarita Villanueva

Kematian misterius Clarita Villanueva bermula pada tanggal 10 Mei tahun 1951, pada suatu tengah malam tepatnya pukul 2 pagi Polisi yang sedang patroli menemukan clarita sedang ketakutan dan berbicara sendiri, tubuhnya sangat gemetaran seolah-olah sedang dikejar oleh sosok yang sangat mengerikan. Ia pun berteriak histeris, tolong jangan gigit aku, sambil merangkak mundur.

Polisi pun menangkap Clarita yang histeris ketakutan dan membawanya ke kantor Polisi karena dicurigai ia sedang dalam keadaan halusinasi akibat efek pemakaian narkoba. Namun sesampainya di kantor polisi tersebut, lagi-lagi Clarita berteriak histeris. Polisi sangat kewalahan menangani clarita yang terus menjerit histeris sampai pada akhirnya Clarita pun pingsan.

Keanehan pun terjadi, tak lama ia pingsan bekas gigitan muncul secara misterius di bahu clarita, meninggalkan luka robek menganga dan mengeluarkan banyak darah. Para petugas polisi yang melihat secara langsung dengan mata kepala mereka sendiri sangat kebingungan dan melaporkan kejadian aneh tersebut kepada atasannya.

Setelah ia siuman, Clarita bercerita bahwa ada seorang Pria bertubuh besar menggunakan jubah hitam dengan mata merah melotot besar dan terbang mengambang di udara mengejarnya. Ia sangat heran, mengapa para Polisi tak ada yang menolongnya, padahal sosok misterius itu berada di tengah-tengah mereka.

Karena tak mampu menjelaskan secara logis, Polisi pun memasukkan Clarita ke dalam penjara sambil menunggu kedatangan tim dokter untuk melakukan pemeriksaan terhadap fenomena aneh yang dialami oleh Clarita Villanueva. Versi cerita lain, Polisi sebelumnya sempat mendatangkan Pendeta untuk melakukan ritual pengusiran iblis.

Keesokan paginya Clarita kembali berteriak histeris ketakutan.

 Teriakan histeris itu tak lama kemudian berhenti sampai akhirnya polisi mendapati clarita sudah tak bernyawa di dalam sel tahanan dengan sekujur tubuhnya terdapat 8 gigitan aneh pada tangan, kaki dan bahkan merobek leher clarita yang nyaris terputus dari kepalanya. Tubuhnya ditemukan tergeletak di dalam sel penuh dengan genangan darah.

Padahal jarak dari petugas Polisi berjaga ke tempat sel Clarita berada hanya membutuhkan waktu 5 menit. Menurut kesaksian para tahanan wanita yang berada di sekitar sel kamar Clarita, mereka sempat mendengar Clarita berbicara sendiri, suaranya terdengar sangat parau, sambil menghujat-hujat nama Tuhan, tak lama setelah itu ia pun menjerit histeris kesakitan sampai tubuhnya ditemukan tewas oleh para penjaga.

Kejadian aneh tersebut tentu membuat polisi kebingungan karena tidak bisa dijelaskan secara ilmiah bagaimana seseorang dapat meninggal secara sadis di dalam sel tahanan yang dikunci, hanya seorang diri dan tanpa persenjataan atau alat-alat yang bisa digunakan Clarita untuk melukai dirinya sendiri.

Hasil otopsi Dokter pun mengatakan, kalau luka disekujur tubuh Clarita disebabkan oleh koyakan taring besar seperti hewan predator buas. Disini pun mulai tak masuk akal bagaimana mungkin dipenjara ada hewan buas, bilapun kematian Clarita disebabkan oleh bunuh diri bagaimana cara ia melakukannya.

Tak ada benda-benda tajam yang bisa digunakan oleh dirinya sendiri, jika pun ia menggunakan giginya, mana mungkin ia bisa menggigit punggungnya sendiri apalagi dengan luka koyakan daging besar yang hanya bisa dilakukan oleh gigitan beruang ataupun singa dan bukan gigi manusia.

Setelah melakukan penyelidikan selama berbulan-bulan, tetap saja tidak ada bukti pembunuhan yang ditemukan pada kematian Clarita Villanueva. Awalnya kasus ini dirahasiakan oleh Kepolisian Manila, Thailand dan dicatat sebagai kasus bunuh diri murni. Namun entah kenapa di kemudian hari kasus kematian Clarita Villanueva yang misterius ini bisa sampai bocor ke masyarakat.

Hingga membuat banyak media lokal Manila serta Jurnalis dari luar negeri, yang mencari kebenaran cerita tersebut. Tak hanya media saja yang merasa penasaran dengan kisah Clarita Villanueva, para ahli kriminologi, medis kedokteran dan paranormal sampai kini pun belum mampu mengungkap penyebab kematian Clarita Villanueva yang sebenarnya.

Terlepas dari kebenaran kisah Clarita Villanueva, bagi sebagian masyarakat Manila kasus kematiannya hanya dianggap sebuah cerita Urban Legend saja, meski sebagian besar lainnya sangat mempercayai kisah tersebut berdasarkan bukti dokumentasi Kepolisian Manila yang berjudul Unsolved Mystery No. 108, The Bite Marks.


Demikianlah Artikel Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu

Sekianlah artikel Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya dan silahkan membagikan informasi ini pada orang lain.

Anda sekarang membaca artikel Rahasia Dari Tragedi Clarita Wanita yang Tewas Karena Luka Gigitan Misterius - Kisah Jaman Dahulu dengan alamat link https://misterikisahdunia.blogspot.com/2017/10/rahasia-dari-tragedi-clarita-wanita.html